JAMBI-Pohon Natal setinggi 5 meter dengan rangkaian besi menjadi Icon baru di GKPS Jambi menyambut Sukacita Natal Tahun 2023. Pohon Natal yang sudah berdiri kokoh dengan balutan lampi hias warna-warni itu jadi beground berswafoto jemaat yang hadir di GKPS Jambi selama perayaan Natal.
Pendeta GKPS Resort Jambi Pdt Rudyard Saragih SSi Teol sukses memunculkan ide untuk membuat Pohon Natal dari rangkaian besi setinggi 5 meter di depan sebelah kanan GKPS Jambi.
Ide itu disambut baik Ketua Panitia Natal Seksi Bapa GKPS Jambi Bp Kapten Inf Oslan Purba, Pengurus Seksi Bapa GKPS Jambi dan beberapa Anggota Seksi Bapa GKPS Jambi yang tidak bisa Penulis sebutkan satu persatu.
Rangkaian Pohon Natal itu sudah tegak indah dan menjadi salah satu "Sumbangsih" SEKSI BAPA GKPS JAMBI dalam menyambut Perayaan Natal Tahun 2023. Diharapkan juga Pohon Natal rangkaian besi ini menjadi aset GKPS Jambi yang dirawat dengan baik. Semoga.(AsenkLeeSaragih)
Galeri Foto di Pohon Natal Icon Baru GKPS Jambi
Posting Komentar